Peringkat Prabowo Turun, Gerindra Sebut Survei LSI Aneh

Peringkat Prabowo Turun, Gerindra Sebut Survei LSI Aneh

Peringkat Prabowo Turun, Gerindra Sebut Survei LSI Aneh

Elektabilitas Ketua Dewan Pembina Partai Gerindra Prabowo Subianto dalam survei LSI Maret 2013 tak lagi dalam posisi puncak. Gerindra pun menyebut survei tersebut agak aneh.

“Agak aneh survei LSI kali ini. Perlu dicek metodologi dan samplenya,” kata Wakil Ketua Umum Partai Gerindra Fadli Zon kepada Metrotvnews.com, Senin (18/3).

Sementara itu, anggota Dewan Pembina Partai Gerindra Martin Hutabarat menyoroti hasil lainnya survei LSI yakni soal duet Prabowo dengan Ketua Umum PAN Hatta Rajasa.

Bagi Martin, hasil survei tersebut akan menjadi pertimbangan dalam menentukan siapa yang menjadi calon wakil presiden bagi Prabowo di Pemilu 2014.

Martin menyampaikan, hubungan pribadi antara Prabowo dan Hatta sendiri selama ini sangat baik. Sehingga tak akan menjadi hambatan apabila keduanya nanti sepakat untuk dipasangkan.

“Namun masalahnya bagi Gerindra sekarang adalah bagaimana membuat agar elektabilitas partai dapat meningkat mendekati elektabilitas Prabowo sebagai capres. Apabila elektabilitas Gerindra tidak dapat mengejar popularitas Prabowo maka niat utk menduetkan Prabowo dan Hatta pun akan mengundang ketidakpastian,” tandasnya.