Fadli Zon Sayangkan Jokowi Tunjuk JK Wakili Indonesia di Sidang Majelis Umum PBB

Fadli Zon Sayangkan Jokowi Tunjuk JK Wakili Indonesia di Sidang Majelis Umum PBB

Fadli Zon Sayangkan Jokowi Tunjuk JK Wakili Indonesia di Sidang Majelis Umum PBB

Wakil Ketua DPR Fadli Zon menyayangkan ketidakhadiran Presiden Joko Widodo pada pertemuan Sidang Umum PBB di New York, Amerika Serikat. ‎Seharusnya, Jokowi -sapaan Joko Widodo- hadir dan berpidato langsung dalam sidang umum yang bertepatan dengan ulang tahun PBB ke-70 itu.

 

Fadli menuturkan, sidang Majelis Umum PBB kali ini merupakan forum yang sangat strategis karena menjadi momentum bagi negara di dunia untuk menyuarakan sikap terhadap permasalahan global. Termasuk, pengukuhan sustainable development goals (SDGs) sebagai kelanjutan MDGs.

Nah, dalam sidang Majelis Umum PBB, yang berpidato adalah para kepala negara, termasuk negara-negara besar seperti AS, Rusia, dan RRC. Sedangkan pemerintah Indonesia mengutus Wakil Presiden Jusuf Kalla.

“Kenapa Indonesia diwakilkan kepada wapres? Indonesia juga harusnya disampaikan langsung oleh presiden,” kata Fadli  melalui keterangan tertulis, Selasa (29/9).
Fadli pun menilai pemerintah Indonesia kurang lantang dalam bersuara di forum tersebut. Sebagai salah satu negara demokrasi terbesar yang mayoritas penduduknya muslim, kata Fadli, Indonesia kurang bersuara dalam merespon permasalahan ekonomi global, konflik Suriah, Timur Tengah, konflik Laut China Selatan, reformasi PBB bahkan permasalahan asap yang sudah menjadi isu regional.

 

Sumber