Fadli Zon Berharap Pansus Langsung Bekerja Setelah Strukturnya Terbentuk

Fadli Zon Berharap Pansus Langsung Bekerja Setelah Strukturnya Terbentuk

Fadli Zon Berharap Pansus Langsung Bekerja Setelah Strukturnya Terbentuk

Wakil Ketua Dewan Perwakilan Rakyat (DPR) Fadli Zon akan memimpin rapat pembentukan panitia khusus (pansus) angket KPK, Rabu (7/6/2017) siang ini. Ia mengatakan, saat ini sudah ada delapan fraksi yang telah mengirimkan nama ke Pimpinan DPR. Namun ia belum mengetahui kedelapan fraksi tersebut.

“Kurang lebih ada 7 sampai 8 fraksi, saya belum tahu siapa aja,” ujar Fahri di Kompleks Parlemen, Senayan, Jakarta, Rabu (7/6/2017).

Saat ditanya apakah fraksinya, Gerindra, dipastikan mengirim wakil di pansus angket KPK, ia tak menjawab dengan tegas.

“Rencana mengirimkan. Meskipun dalam paripurna menolak tapi kalau sudah diputuskan kami tak kirim nama kami tak bisa mengontrol. Kami tak ingin ada abuse of power terhadap institusi KPK. Kami bekerja sesuai koridor,” ujar politisi Gerindra itu.

Ia pun berharap pansus bisa bekerja secara efektif setela strukturnya terbentuk sesuai dengan tujuan pengadaannya saat disahkan sebagai usulan resmi DPR.

“Saya kira bisa langsung kerja sesuai dengan yang diharapkan,” tutur Fadli.

Saat ini, Pansus Angket KPK baru terdiri dari lima fraksi yang secara resmi sudah mengirim wakilnya ke Pimpinan DPR. Kelima fraksi tersebut, yakni Fraksi PDI-Perjuangan, Fraksi Golkar, Fraksi Hanura, Fraksi PPP, dan Fraksi Nasdem.

 

Sumber