DPR Hati-Hati Lakukan Uji Kelayakan Sutiyoso

DPR Hati-Hati Lakukan Uji Kelayakan Sutiyoso

Fadli Zon; DPR Hati-Hati Lakukan Uji Kelayakan Sutiyoso

Dewan Perwakilan Rakyat (DPR) belum menjadwalkan uji kepatutan dan kelayakan (fit and proper test) kepada calon Kepala Badan Intelijen Negara (BIN), Letjen (Purn) Sutiyoso. Hal ini lebih didasari oleh sikap kehati-hatian dan tidak mau tergesa-gesa dalam meloloskan Ketum Partai KNPI tersebut.

“Kita tak ingin tergesa-gesa, kita tak ingin terburu-buru karena khusus calon KaBIN yang juga ketua umum partai politik ini perlu kehati-hatian. Jangan sampai nanti kita salah memilih, walaupun itu usulan dari presiden karena DPR dalam hal ini kan harus mempertimbangkan,” tegas Wakil Ketua DPR, Fadli Zon di Gedung DPR, Senayan, Rabu (17/6).

Wakil Ketua Partai Gerindra ini menambahkan, saat ini pihak legislatif ingin menyerap dan menampung aspirasi masyarakat terlebih dahulu sebelum melakukan fit and proper test.

“Kalau sekarang masih ada waktu. Karena itulah kita ingin merefleksikan pertimbangan DPR nantinya di Komisi I DPR,” kata Fadli.

Politisi Partai Gerindra ini mengungkapkan, memang tidak ada urgensi untuk terburu-buru membentuk paripurna khusus untuk kepala BIN.

“Kita juga ingin mengumpulkan di paripurna beberapa hal lain. Jadi pekan depan kita akan bahas lagi. Kita masih punya banyak waktu kok. Aturannya kan 20 hari kerja, bukan 20 hari kalender,” tutup Fadli.

 

Sumber